Get the Connx App

Click here to learn more

connx-coin 38

by Connx ● December 29, 2023

Pemuda NTT mendunia berkat temuan serangga spesies baru

● Animal 5.0 0 466x bm-ic share-ic

Nama pemuda asal Nusa Tenggara Timur (NTT), Davis Marthin Damaledo dan Garda Bagus Damastra, menjadi mendunia setelah keduanya menemukan spesies baru dari serangga "raksasa" Nesiophasma yang merupakan sejenis serangga ranting.

Diketahui Davis memang gemar mengumpulkan serangga sejak dirinya masih kecil, dan sempat ditinggalkan saat dirinya duduk di bangku SMP. Dilansir dari GNFI, serangga itu ditemukan Davis sekitar Maret 2021, tepat saat dirinya baru duduk di bangku SMA. Kala itu, sang Ayah mengajak Davis ke pepohonan jambu air di Desa Oemasi. Kemudian Davis menemukan serangga berukuran 20 cm yang belum diketahui jenisnya di salah satu pohon jambu. 

Setelah menangkap serangga tersebut, Davis membawa pulang serangga yang belum dapat diidentifikasinya itu dan menunjukkan kepada temannya yang juga penggemar serangga, Garda Bagus Damastra. Garda turut membantu mengidentifikasi serangga ini, namun dirinya hanya berhasil menemukan bahwa jenis serangga ini yakni Nesiophasma.

Tidak berhasil menemukan spesifikasi serangga misterius tersebut, Garda lantas menghubungi peneliti serangga asal Kanada, Frank H. Hennemann. Serangga Nesiophasma tersebut dibiarkan menetas di rumah Davis, lalu induknya yang sudah mati dikirim untuk diteliti lebih lanjut. Hasil identifikasi yang dilakukan oleh Frank ditemukan bahwa serangga ranting yang ditemukan Davis merupakan spesies baru. 

Lantaran berhasil menemukan spesies serangga baru, Davis dan Garda dilibatkan dalam sebuah penelitian spesies serangga baru yang diberi nama Nesiophasma sobesonbaaii. Nama Sobesonbaaii sendiri diambil dari pahlawan nasional asal NTT, Sobe Sonbai III. Serangga spesies baru tersebut dituangkan dalam sebuah publikasi berjudul “Nesiophasma sobesonbaaii n. sp. –a new giant stick insect from the island Timor, Indonesia (Insecta: Phasmatodea)”, yang terbit pada Maret 2023 silam. Nama Davis dan Garda pun berada dalam jajaran penulis publikasi ilmiah bersama tiga nama peneliti luar negeri, yakni Frank H. Hennemann, Royce T. Cumming, dan Stéphane Le Tirant.

Publikasi ini menyebutkan Nesiophasma sobesonbaii merupakan serangga endemik Pulau Timor yang tersebar di dua lokasi, yakni Desa Oemasi, tempat Davis menemukan serangga ini, dan di Distrik Lautem, Malahara Mainina, Timor Leste. Keterlibatan Davis dan Garda dalam publikasi ini kian membuka mata mereka akan keanekaragaman hayati, terutama serangga, di tempat tinggalnya.

Beri rating artikelnya!

Seberapa puaskah kamu?

coin

Selamat kamu berhasil dapetin Connx Coin! Terus explore untuk mendapatkan Coin lebih banyak!