Get the Connx App

Click here to learn more

connx-coin 46

by Connx ● April 18, 2023

Joyland Festival Jakarta 2023 hadirkan Interpol dan Alvvays

● Music 5.0 0 1,5k bm-ic share-ic

Berkat kesuksesan Joyland Festival Bali pada Maret lalu bersama dengan Phoenix, M.I.A., serta Sigrid akan berlanjut di ibu kota, Jakarta, lewat Joyland Festival Jakarta yang akan digelar pada 24-26 November 2023. Pada akhir pekan lalu, lewat sosial medianya, Joyland Festival secara resmi mengumumkan headliner untuk acara yang akan digelar pada tahun nanti. Headliner yang diundang kali ini merupakan headliner spesial, yakni band Interpol dan Alvvays. 

“Interpol, Alvvays dan masih banyak lagi akan tampil untuk Joyland Festival Jakarta 2023,” ujar Joyland Festival.

Interpol

Alvvays 

Penampilan Interpol di Joyland Festival Jakarta akan menjadi penampilan pertamanya di Indonesia. Interpol merupakan salah satu band rock paling ikonis, khas, dan langgen yang dikenal dunia. Interpol bisa dibilang legenda dalam skena rock indie global. Selain itu, Interpol juga dikenal dengan liriknya yang membahas tentang kehidupan urban dan riff gitar yang dinamis.

Walaupun Interpol sudah terbentuk selama seperempat abad, tujuh album studio, tur keliling dunia secara ekstensif, serta penampilannya di festival-festival musik besar yang tersebar di seluruh dunia, band ini tetap eksis dan memiliki banyak penggemar yang tersebar di seluruh dunia. Nantinya, Joyland Festival Jakarta 2023 akan menjadi salah satu festival musik yang akan dihadiri oleh Interpol.

“Kami sudah mengincar Interpol cukup lama sampai akhirnya mendapat kecocokan jadwal untuk Joyland Festival Jakarta di bulan November ini. Interpol termasuk penampil legendaris yang kami yakini punya banyak pengaruh bermusik di musisi lokal Indonesia,” ungkap direktur program Joyland Festival Jakarta, Ferry Dermawan.

Selain itu, Alvvays juga akan melengkapi jajaran penampil di Joyland Festival Jakarta. Alvvays merupakan grup indie pop yang berasal dari Kanada dan acara musik Joyland Festival jakarta akan menjadi kesempatan kedua Alvvays untuk tampil kembali di Indonesia. Para penggemar Alvvays di Indonesia juga telah menanti kedatangannya, apalagi para pecinta musik dengan melodi manis yang digabung dengan noise rock melankolis.

Antusiasme dari para penonton telah terlihat sejak pengumuman kedua band tersebut. Hal ini dibuktikan pada saat penjualan tiket fase pertama dengan harga Rp 488 ribu yang langsung habis terjual dalam waktu 10 menit. Sedangkan, untuk tiket fase kedua akan dijual dengan harga Rp 688 ribu untuk tiga hari pada 17 April di website resmi Joyland Festival.

Plainsong Live yang merupakan promotor dari festival musik tersebut mengatakan akan mengumumkan para musisi lain yang akan meramaikan Joyland Festival Jakarta yang akan datang. Diketahui, Joyland Festival Jakarta 2023 akan berlangsung selama 3 hari mulai dari 24, 25, hingga 26 November 2023.

 

Sumber: CNN Indonesia, Hypebeast

Beri rating artikelnya!

Seberapa puaskah kamu?

coin

Selamat kamu berhasil dapetin Connx Coin! Terus explore untuk mendapatkan Coin lebih banyak!