Get the Connx App

Click here to learn more

connx-coin 24

by Connx ● July 06, 2023

Startup smartphone 'Nothing' kumpulkan $100 juta dari investor untuk ekspansi AS

● Startup 5.0 0 822x bm-ic share-ic

Perusahaan rintisan perangkat keras ‘Nothing’ berhasil mengumpulkan $96 juta dari para investor. Hal ini guna mendorong perluasan bisnisnya ke Amerika Serikat serta peluncuran ponsel pintar barunya.

Dilansir dari laman cnbc.com, Carl Pei selaku co-founder OnePlus sekaligus CEO Nothing mendapatkan bantuan dana melalui investasi pada perusahaan tersebut. Bersama dengan Highland Europe, Nothing melakukan penggalangan dana dengan mempromosikan ide bisnis inovatif mereka kepada para calon investor. Perusahaan-perusahaan besar Eropa kerap menjadi investor untuk start-up ini diantaranya GV, EQT Ventures, dan C Capital yang juga ikut berinvestasi bersama dengan DJ ternama Swedish House Mafia.

Salah satu produk luncuran perusahaan Nothing, Phone 1 (Image Courtesy: id.nothing.tech)

Dana tersebut akan digunakan untuk berinvestasi dalam ekspansi perusahaan ke pasar Amerika Serikat, yang akan menempatkannya dalam persaingan langsung dengan raksasa teknologi AS, Apple. Mengutip dari laman cnbc.com, Pei mengatakan bahwa ekspansi produknya sudah berjalan dengan baik serta sudah merekrut tim untuk pemasaran produknya di Amerika. 

"Produk ini berkembang dengan sangat baik," ungkapnya di sela-sela Mobile World Congress di Barcelona.

Saat ini, Nothing telah meluncurkan produk earbuds tanpa kabel; Ear 1, Ear 2, dan Ear Stick, serta ponsel pintar pertamanya; Nothing Phone 1. Mereka berencana untuk meluncurkan smartphone baru, Phone 2, pada tanggal 11 Juli mendatang. Ponsel ini dilengkapi dengan prosesor dari perusahaan chip AS, Qualcomm.

Beri rating artikelnya!

Seberapa puaskah kamu?

coin

Selamat kamu berhasil dapetin Connx Coin! Terus explore untuk mendapatkan Coin lebih banyak!