Get the Connx App

Click here to learn more

connx-coin 43

by Connx ● August 09, 2023

Neta, perusahaan otomotif China Siap Rakit Mobil Listrik di Indonesia

● Automotive 5.0 0 536x bm-ic share-ic

Neta Auto Indonesia, perwakilan merek otomotif asal China, Neta, menggandeng perusahaan lokal, Handal Indonesia Motor (HIM) untuk merakit mobil listrik di Indonesia. Produksi dinyatakan bakal dimulai pada Q2 2024. Kerja sama ini sudah dituangkan dalam memorandum of understanding (MoU) yang ditandatangani keduanya pada 26 Juli 2023.

Wang Chengjie, Asisten Presiden Neta Auto dan Wakil Presiden Neta Overseas, menegaskan bahwa kerja sama dengan HIM menunjukkan tekad Neta untuk bersaing di pasar Indonesia dengan menghadirkan berbagai model andalan sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

"Dengan menjadi pemain baru di Indonesia, kami ingin menunjukkan komitmen dan dedikasi kami dalam menyediakan kendaraan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia," ujar Wang dilansir dari VOI.id Rabu, (9/8/2023).

Sebagai pendatang baru, Neta Auto menunjukkan komitmennya dengan memastikan hadir dalam pameran mobil terbesar se-Tanah Air, The 30th Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada 10—20 Agustus 2023. Di sana, Neta siap meluncurkan produk mobil listriknya yaitu Neta U, Neta V, dan Neta S.

Wang Chengjie, Assistant President Neta Auto and Vice President Neta Overseas mengungkapkan, kerja sama dengan HIM merupakan bentuk komitmen dan keseriusan pihaknya dalam menghadirkan produk berkualitas terbaik dan sesuai kebutuhan konsumen Indonesia.

"Bukan hanya dengan konsumen, kami juga berusaha membangun kemitraan kuat dengan berbagai perusahaan dengan satu tujuan, mengembangkan industri otomotif tanah air," ujar Wang Chengjie.

Diperkenalkan ke publik pada tahun 2018 di China, Neta kini mulai merambah pengembangannya hingga beberapa negara di Asia dan Eropa. Melalui kehadirannya di Indonesia dan kerja sama yang dilakukan oleh Neta dengan PT Handal Indonesia Motor diharapkan dapat terwujud, sehingga mampu menghadirkan produk yang sesuai dengan kebutuhan konsumen otomotif Indonesia.

Selanjutnya melalui visinya sebagai merek inovatif yang menggunakan teknologi pintar, Neta mengklaim ingin menghadirkan kendaraan listrik yang memiliki fitur canggih dan, modern, berteknologi, serta memiliki sistem terintegrasi.

Pada kesempatan yang sama, Presiden Direktur PT HIM Denny Siregar menuturkan, pihaknya sudah melihat komitmen dari Neta dan memiliki kesamaan visi misi dalam mendukung program elektrifikasi dari pemerintah.

"Karena kesamaan visi dan misi dalam mendukung program pemerintah Indonesia, kami juga berkomitmen untuk bekerja sama dengan memfasilitasi perakitan produk Neta Auto untuk Indonesia," ujar Denny.

President Director HIM Denny Siregar percaya bahwa Neta dapat berkompetisi di pasar otomotif Bumi Pertiwi, jika melihat keseriusan langkah mereka sejauh ini. Neta, lanjutnya, bisa mengisi kekosongan mobil listrik berdesain menarik dan berfitur modern yang terjangkau dan dapat diakses oleh masyarakat.

Beri rating artikelnya!

Seberapa puaskah kamu?

coin

Selamat kamu berhasil dapetin Connx Coin! Terus explore untuk mendapatkan Coin lebih banyak!