Get the Connx App

Click here to learn more

connx-coin 48

by Connx ● February 23, 2023

David Fincher: Mindhunter tidak akan dilanjut ke Season 3

● Film And TV 5.0 0 1,2k bm-ic share-ic

Mindhunter merupakan serial kriminal yang diadaptasi dari novel non-fiksi karya John E. Bagi pecinta film terutama genre action atau misteri pasti tidak asing dengan salah satu serial Netflix yang berjudul Mindhunter ini. Mindhunter bukanlah serial yang menunjukkan banyak adegan berbahaya, tetapi Mindhunter sukses membuat penonton merasakan keseraman yang ada pada film tersebut. Sayangnya, David Fincher, sutradara dari serial Mindhunter mengatakan bahwa Mindhunter tidak akan dilanjut ke Season 3. 

Sebelumnya, pada tahun 2020, Netflix pernah mengumumkan bahwa serial Mindhunter tidak dibatalkan, tetapi ditangguhkan karena sutradaranya, Fincher, sedang sibuk mengerjakan proyek lain. Akan tetapi, dalam wawancara baru-baru ini dengan majalah Prancis Le Journal du Dimanche, Fincher kembali berbicara mengenai keputusannya dalam membatalkan serial Mindhunter. Ia mengonfirmasi bahwa Season 3 tidak akan pernah terjadi dikarenakan biaya tinggi untuk melanjutkan serial killer Mindhunter ini.

David Fincher (Image via Reproduction)

“Saya sangat bangga dengan dua musim pertama. Tapi ini pertunjukan yang sangat mahal dan, di mata Netflix, kami tidak menarik cukup banyak penonton untuk membenarkan investasi semacam itu (untuk Musim 3),” ungkap Fincher, sutradara dari serial Mindhunter.

“Saya tidak menyalahkan mereka, mereka mengambil resiko untuk memulai pertunjukan, memberi saya sarana untuk melakukan Mank seperti yang saya inginkan, dan mereka mengizinkan saya untuk menempuh jalan baru dengan The Killer. Merupakan berkah bisa bekerja dengan orang-orang yang berani. Pada hari keinginan kita tidak sama, kita harus jujur ??tentang perpisahan.” lanjut Fincher.

Fincher juga menjelaskan bahwa di masa lalu ia terlalu fokus pada proyek lain dan berpikir tidak bisa membuat lebih banyak lagi untuk serial Mindhunter. Namun, ia juga mengatakan bahwa biaya juga memainkan peran penting dalam keputusan Netflix untuk mengakhiri serial Mindhunter ini. 

Pada tahun 2017, serial killer Mindhunter tayang perdana dengan Jonathan Groff dan Holt McCallany yang berperan sebagai dua agen FBI. Mereka berdua mendirikan sebuah unit untuk memulai praktek pembuatan profil kriminal di tahun 197–an. Serial ini diambil dari buku yang berjudul “Mindhunter: Inside the FBI’s Elite Serial Crime Unit” pada tahun 1995. Buku tersebut ditulis oleh penulis ternama, John E. Douglas dan Mark Olshaker.

Jonathan Groff, Anna Torv dan Holt McCallany (Image via Netflix)

Kemudian, untuk Season 2 tayang pada Agustus 2019. Serial Mindhunter ini tampaknya memiliki pembatalan informal di streamer. Selain itu, Jonathan Groff, Holt McCallany dan Anna Torv telah dibebaskan dari kontrak Netflix pada Januari 2020. Akhirnya, serial tersebut ditangguhkan hingga waktu yang ditentukan. Kini, Fincher telah mengkonfirmasi hal tersebut bahwa serial ini tidak akan berlanjut ke Season 3.

Jadi, bagaimana menurut kalian? Apakah akan ada sutradara lain yang mengambil alih serial ini? Atau nasib Mindhunter memang benar-benar sudah tidak ada harapan lagi?

 

Sumber: Collider, IGN, Indie Wire

Beri rating artikelnya!

Seberapa puaskah kamu?

coin

Selamat kamu berhasil dapetin Connx Coin! Terus explore untuk mendapatkan Coin lebih banyak!